perpustakaan@uinkhas.ac.id 082140736361

BEDAH BUKU METODOLOGI PARADIGMA NUSANTARA (DALAM KONSTELASI AKUNTASI KELOKALAN) & SERAH TERIMA JABATAN KEPALA PERPUSTAKAAN UIN KHAS JEMBER

Home >Berita >BEDAH BUKU METODOLOGI PARADIGMA NUSANTARA (DALAM KONSTELASI AKUNTASI KELOKALAN) & SERAH TERIMA JABATAN KEPALA PERPUSTAKAAN UIN KHAS JEMBER
Diposting : Senin, 18 Dec 2023, 09:45:32 | Dilihat : 718 kali
BEDAH BUKU METODOLOGI PARADIGMA NUSANTARA (DALAM KONSTELASI AKUNTASI KELOKALAN) & SERAH TERIMA JABATAN KEPALA PERPUSTAKAAN UIN KHAS JEMBER


Pada penghujung tahun, tepatnya pada Senin, 4 Desember 2023, perpustakaan UIN Kiai Haji kembali mengadakan acara bedah buku. Bedah buku kali ini mengusung tema “Metodologi Paradigma Nusantara (Dalam Konstelasi Akuntansi Kelokalan). Pemateri bedah buku merupakan dosen Politeknik Negeri Malang, Dr. Ari Kamayanti. Sedangkan pembedah merupakan dosen akuntansi Universitas Jember, Dr. Whedy Prasetyo, S.E., M.SA.., AK. Kegiatan bedah buku dipimpin oleh moderator Bapak Isnadi, M.Pd., dosen UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

Acara disambut oleh Rektor UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember, Prof. Dr. Hefni, S.Ag., M.M., CPEM. Kegiatan yang diadakan di aula Perpustakaan UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember sekaligus melangsungkan serah terima jabatan kepala perpustakaan UIN KHAS Jember yang sebelumnya dipimpin oleh Dr. Roni Subhan, S.Pd., M.Pd., saat ini dipimpin oleh Bapak Hafidz, S.Ag., M.Hum.

 

Kaidah utama paradigm nusantara yang disampaikan oleh Ibu Ari Kamayanti terdiri dari: a) Jati diri kenusantaraan b) Pandangan integral atas realitas c) Religiositas dan kebudayaan d) Tujuan sains berpusat pada keyakinan dan kebenaran sejati. Terdapat tiga tahap umum dalam merumuskan metode paradigm nusantara: 1) tentukan nilai atau landasan pemikiran yang akan digunakan untuk merekonstruksi 2) pahami kontekstual nilai atau landasan pemikiran yang akan digunakan 3) gunakan hasil pemahaman pada poin dua untuk mrekonstuksi realitas.

Berita Terbaru

Mahasiswa Antusias Hadiri Acara Sinau Bareng Seri ke-2 di UPT Perpustakaan UIN KHAS Jember
14 Nov 2024By perpus
PANDUAN PENGECEKAN PLAGIARISME MENGGUNAKAN DRILLBIT
01 Nov 2024By perpus
“ Bulan Kunjung Perpustakaan 2024 Resmi Ditutup: Perpustakaan Bukan Sekadar Tempat Referensi, tapi juga Wadah Kreasi dan Inovasi! ”
18 Oct 2024By perpus

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;